Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kondisi Persija
Ketika Home United mempersiapkan diri, para pemain Persija justru harus menghadapi Madura United.
Pasukan Stefano Cugurra itu menjamu Madura United di Stadion Utama GBK, Jakarta, Sabtu (12/5/2018) pukul 21.00 WIB.
Madura United sangat berambisi ke puncak klasemen sementara Liga 1.
Saat ini, Madura United berada di posisi kedua dengan nilai 13, terpaut 1 poin dari pemuncak klasemen Persipura Jayapura.
Jika Madura United dan Liga 1 mau membantu Persija sebagai satu-satunya wakil Indonesia di Piala AFC 2018, mestinya merelakan jadwal itu juga ditunda.
Memang, Persija telah mendapatkan penundaan pada 6 Mei 2018 saat seharusnya bertandang ke markas Perseru Serui.
Namun, penundaan itu dilakukan menjelang semifinal leg 1 di kandang Home United.
Sedangkan menjelang semifinal leg 2 ini, Persija tetap harus melakoni duel di Liga 1.
Kerja Keras
Stefano Cugurra mengaku duel kontra Madura United ini berat.