Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diberhentikan dari Jabatan Pelatih, Joko Susilo Tak Dikeluarkan dari Arema FC

By Ovan Setiawan - Senin, 14 Mei 2018 | 12:59 WIB
Joko Susilo (kanan) berjabat tangan dengan Milan Petrovic (kiri) setelah resmi melepaskan jabatan sebagai pelatih kepala dalam sesi konferensi pers di kantor Arema FC, Malang, pada (14/5/2018). (OVAN SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Manajemen Arema FC akhirnya mengambil keputusan penting perihal komposisi tim pelatih.

Singo Edan resmi memberhentikan Joko Susilo sebagai pelatih kepala dan menggantinya dengan Milan Petrovic.

"Sampai Minggu ke-8 kami hitung ada 6 poin yang hilang di kandang."

"Kemudian menyikapi situasi seperti ini, kemarin malam kami diskusi."

(Baca Juga: Aksi Solidaritas Bonek, Suroboyo Wani)

"Akhirnya kami ambil keputusan untuk memberhentikan Joko Susilo sebagai pelatih kepala," ucap Jenderal Manager Arema FC, Ruddy Widodo, dalam sesi konferensi pers di kantor Arema FC, Senin (14/5/2818).

Diberhentikannya Joko bukan berarti dia keluar dari tim,

Melainkan akan kembali menjabat sebagai Asisten Pelatih Arema FC sekaligus Direktur Teknik Akademi Arema.

"Joko akan kembali sebagai Direktur Teknik Akademi Arema dan kembali sebagai asisten pelatih," ucap Ruddy.