Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Mesin Gol Persib Kini Kesulitan Bersaing di Liga Turki

By Metta Rahma Melati - Selasa, 15 Mei 2018 | 10:20 WIB
Striker asal Kamerun, Christian Bekamenga ketika diperkenalkan sebagai bagian dari klub 1.Lig, Balıkesirspor pada Februari 2016. (BALKESLER.COM)

 Christian Bekamenga pernah menjadi salah satu striker yang diandalkan sebagai mesin gol oleh Persib Bandung di era Indonesia Super League (ISL) musim 2007.  

Pemain asal Kamerun itu sukses mengemas 17 gol dari 20 penampilan bersama tim berjulukan Maung Bandung itu.

Usai dari Persib Bandung Bekamenga hijrah ke Liga Prancis dan bermain untuk FC Nantes.

Bekamengan lama menghabiskan karier di Perancis setelah ia dipinjamkan FC Nantes ke klub Yunani, Skoda Xanthi.

Tercatat sejumlah klub Prancis pernah ia bela, seperti ES Troyes AC, FC Metz, dan lainnya.

Bekamenga mencatakan lima gol di kompetisi kasta teratas Prancis, Ligue 1.

Ia juga telah mencatatkan 36 gol di Ligue 2, kasta kedua kedua Liga Prancis.

Bekamenga pun hijrah dari Prancis ke Liga Turki pada musim 2016/2017 bersama Balikesirspor.

Bersama Balikesipor bermain di kasta kedua Liga Turki ia mencatatkan 14 gol.

Lalu, Bekamenga hijrah ke klub kasta kedua China, Liaoning FC pada 2017.

Kini pada musim 2018, Bekamenga kembali ke Liga Turki yang bermain di kasta kedua yakni BB Erzurum Spor.

Bersama BB Erzurum Spor, penyerang 32 tahun itu baru mencatatkan dua gol dan bermain 12 laga.

Bekamenga kesulitan bersaing dengan hanya mendapat kesempatan bermain rata-rata hanya 33 menit setiap laga.

Rupanya eks striker Persib itu menjadi bayang-bayang penyerang andalan BB Erzurum Spor yakni Mert Nobre.

Striker asal Brasil itu lebih banyak mencetak gol dan menit bermain.

Mert Nober telah mencatatkan 12 gol dari 29 penampilan.

Saat ini BB Erzurum Spor berada di peringkat kelima di tabel klasemen sementara dengan 53 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P