Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Pemain Naturalisasi Ini Bernasib Mujur Masuk ke Liga 1

By Metta Rahma Melati - Rabu, 23 Mei 2018 | 12:07 WIB
Logo Liga 1 2018 ( SUPERBALL.ID/ NDARU GUNTUR )

1. Osas Saha

Osas Saha sebelum bergabung dengan Persija, ia bermain untuk klub Liga 2 musim 2018 Aceh United.

Pemain asal Nigeria itu pernah bergabung Aceh United saat turnamen pra-musim.


Osas Saha diperkenalkan setelah menandatangani kontrak 1,5 musim untuk Persija Jakarta, Selasa (22/5/2018).(MEDIA PERSIJA)

Sebelumnya Osas Saha telah malang melintang di berbagai klub tanah air.

Sejumlah klub pun pernah dibela Osas Saha yakni PSDS Deli Serdang, PSMS Medan, Semen Padang, Perseru Serui, dan lainnya.

2. Herman Dzumafo Epandi


Selebrasi penyerang Bhayangkara FC, Herman Dzumafo, seusai mencetak gol ke gawang PS Tira pada pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion PTIK, Jumat (4/5/2018). (FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM/TABLOID BOLA)

Dzumafo sebelum bergabung dengan Bhayangkara FC di Liga 1 2018 bermain untuk klub Liga 2 PSPS Riau.

Striker 38 tahun itu sebelumnya juga pernah bermain untuk Arema Indonesia (Arema FC), Persib Bandung, Sriwijaya FC, Mitra Kukar, Persegres Gresik United, hingga Persela Lamongan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P