Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Posisi itu sekaligus membuat Persib makin jauh meninggalkan rival dekatnya, Persija Jakarta.
Persija tertahan di urutan ke-11 dengan nilai 13 setelah ditekuk Barito Putera 2-1, Rabu (30/5/2018) malam WIB, di Stadion 17 Mei, Banjarmasin.
Kunci Persib
Bagaimana menurut Mario Gomez peluang Persib ke tiga besar klasemen itu?
Persib dipastikan tanpa sejumlah pemain kunci, seperti Febri Hariyadi, Victor Igbonefo, Supardi Nasir Bujang, dan Ezechiel N'Douassel karena dipanggil ke Timnas U-23 Indonesia dan akumulasi kartu kuning.
Namun, Mario Gomez tetap yakin, ketiadaan beberapa pemain pilar itu tak akan mengurangi kekuatan Maung Bandung.
Menurut pelatih asal Argentina itu, kunci kemenangan pada laga kontra Bhayangkara FC ini adalah kebersamaan seluruh tim dan dukungan bobotoh.
"Ini bukan tentang 11 pemain di lapangan, tapi kerja dari awak tim dan dukungan bobotoh," ucap Mario Gomez, sebagaimana dikutip BolaSport.com dan SuperBall.id dari Persib.co.id.
"Dengan rasa kebersamaan yang tinggi, saya yakin semua akan menghasilkan sesuatu yang positif," tandas mantan pelatih Johor Darul Takzim itu.
Mario Gomez benar-benar berharap pada dukungan penuh bobotoh.