Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Kontra Persebaya Batal, Persija Cari Stadion Lain

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 3 Juni 2018 | 21:02 WIB
Bos Persija, Gede Widiade (FERRIL DENNYS SITORUS/BOLASPORT.COM)

Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, mengonfirmasi pembatalan duel Macan Kemayoran melawan Persebaya Surabaya dalam laga pekan ke-13 Liga 1 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Minggu (3/6/2018).

Pembatalan itu dikarenakan sebelum pertandingan terjadi bentrokan antara oknum suporter Persija, The Jakmania, dengan oknum pendukung Persebaya, Bonek, di sekitaran Stadion Sultan Agung pada siang hari tadi.

Pembatalan itu juga sesuai arahan dari pihak Kepolisian Polda Yogyakarta yang tidak bisa mengamankan jalannya pertandingan.

Selepas mengetahui laga itu batal digelar, Gede langsung melakukan koordinasi dengan PT Liga Indonedia Baru (LIB) untuk reschedule jadw pertandingan.

(Baca juga: Kekalahan Persib Bikin Dua Orang Tak Bisa Tidur)


"Kami segera melakukan koordinasi dengan manajemen dan panpel terkait lokasi pertandingan," kata Gede seperti rilis dari Persija kepada BolaSport.com, Minggu (3/6/2018) malam.

Gede menambahkan, mengenai tempat ada beberapa opsi untuk menggelar pertandingan tunda tersebut.

Ia pun sangat menyesalkan laga tersebut harus ditunda.

"Yang penting tempatnya memenuhi syarat digelarnya pertandingan," kata Gede.