Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Lagi pula mau main dimana melawan Korea Selatan?," tanya Gede menambahkan.
(Baca Juga: Bintang Timnas Indonesia Bela Kegagalan Lionel Messi Eksekusi Penalti)
Gede melanjutkan, ketimbang melawan timnas U-23 Korea Selatan, Persija lebih memilih menyiapkan diri menghadapi tiga laga tunda melawan Persib Bandung, Perseru Serui, dan Persebaya Surabaya.
Untuk lawan Persebaya, kemungkinan digelar antara 24, 25, dan 26 Juni, sementara menjamu Persib dihelat pada 30 Juni, sedangkan menantang Perseru dilakukan pada 3 Juli.
Untuk mempersiapkan tiga laga tunda itu, manajemen Persija meminta kepada pemainnya untuk berkumpul pada Senin (18/6/2018) di Jakarta seusai menikmati libur Hari Raya Idul Fitri.
Persija mematok poin penuh menghadapi tiga laga tersebut.
"Kami fokus menghadapi Persebaya, Persib, dan Perseru karena itu lebih penting dan tanggung jawab kami kepada The Jakmania," kata Gede.