Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kiper asing Mitra Kukar, Yoo Jae-hoon, berkunjung ke Bali sebelum bergabung dengan tim selepas libur lebaran.
Seperti diketahui, Yoo Jae-hoon menderita cedera lutut tatkala membela timnya pada laga pekan keempat Liga 1 2018.
Kala itu, penjaga gawang asal Korea Selatan (Korsel) ini harus ditarik keluar dan digantikan oleh kiper cadangan, Geri Mandagi.
(Baca Juga: Bos Persija Bakal Depak Pemainnya Andai Hal Ini Terjadi)
Pada laga tersebut, Mitra Kukar sukses mengalahkan tamunya, Madura United, dengan skor 3-1 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, pada 13 April 2018.
Akibat cedera tersebut, Jae-hoon harus absen selama kurang lebih satu bulan.
Hingga pekan ke-13, ternyata kondisi eks kiper Persipura itu masih belum fit 100 persen.
Terbaru, kiper berusia 34 tahun itu tampak mengunggah foto dirinya bersama keluarga yang tengah berlibur ke Pulau Dewata.
A post shared by YOO JAEHOON 유재훈 (KOREAN)) (@yoojaehoon_1) on
"Sebelum bergabung sama tim, nikmati dulu Indonesia yang begitu indah," tulis Yoo Jae-Hoon seperti dikutip SuperBall.id dan Bolasport.com dari akun instagram pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, Jae-hoon tampak berenang dan bermain air di pantai Amed bersama anak serta istrinya.
"Pantai Amed, setelah mengemudi selama sekitar tiga jam dari rumah."
(Baca Juga: Jadwal Tiga Klub asal Yogyakarta di Piala Indonesia 2018)
"Snorkeling bersama putra saya di pemandangan indah, bermain air, dan saat-saat ketika saya merasa beruntung bahwa kami tinggal di Bali," tulisnya dalam sebagaimana diterjemahkan SuperBall.id dan Bolasport.com dari bahasa Korea.
Hal positif yang didapat dari postingan tersebut adalah kondisi Jae-hoon yang sudah tidak mengenakan alat bantu untuk berdiri ataupun berjalan.
Artinya dalam waktu dekat, satu-satunya kiper asing pada Liga 1 2018 itu sudah bisa kembali bergabung dengan tim.