Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajemen Persipura Jayapura langsung bergerak cepat untuk merekrut pelatih baru seusai mengakhiri kerja sama dengan pelatih asal Inggris, Peter Butler.
Tim berjulukan Mutiara Hitam itu langsung mendatangkan dua pelatih asal Brasil untuk melatih Boaz Solossa dkk.
Kedua pelatih itu adalah Osvaldo Lessa dan Lydio Souza.
Secara umum, kedua pelatih itu tidak asing bagi publik Jayapura, lantaran sebelumnya mereka sempat menjadi bagian Persipura.
Osvaldo Lessa sebelumnya sempat menjadi pelatih fisik Persipura sejak musim 2009 sampai 2015.
(Baca juga: Barito Putera Siap Belanja Pemain di Putaran Kedua demi Gelar Juara)
Satu tahun kemudian, pria berusia 51 tahun itu naik jabatan untuk menjadi pelatih kepala Persipura, sayangnya ia tidak mampu mempersembahkan gelar juara.
Kontraknya pun tidak diperpanjang oleh manajemen Persipura dan membuat ia memilih melanjutkan kariernya di Madura United sebagai asisten pelatih pada musim 2016-2017.
Pada awal Liga 1 2017, Osvaldo Lessa menerima tawaran dari Sriwijaya FC untuk menggantikan Widodo Cahyono Putro yang didepak sebelum kompetisi digelar.