Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Langsung Naik ke Papan Atas Klasemen Liga 1 2018

By Ragil Darmawan - Sabtu, 30 Juni 2018 | 19:44 WIB
Riko Simanjuntak berjibaku dengan Ghozali Siregar pada laga Persija Jakarta versus Persib Bandung di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (30/6/2018). (MAULANA MAHARDIKA/KOMPAS.COM)

Kemenangan Persija Jakarta atas Persib Bandung langsung mengubah posisi klasemen secara signifikan.

Macan Kemayoran, julukan Persija, membungkam tamunya itu 1-0 melalui gol indah Jaimerson Xavier.

Bek Persija asal Brasil berusia 28 tahun itu mempertontonkan tendangan salto di kotak penalti yang merobek gawang Persib pada menit ke-16.

Keunggulan Persija lewat gol akrobatik Jaimerson itu bertahan hingga babak pertama berakhir.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Babak 16 Besar Piala Dunia 2018, Live Trans TV)

Itu merupakan gol keempat Jaimerson untuk Persija di Liga 1 2018.

Tiga gol lainnya masing-masing dicetak Jaimerson saat Persija bertandang ke kandang PSIS Semarang dan membawa pulang kemenangan 1-4, lalu ketika menang 2-0 atas Borneo FC dan 3-1 atas Arema FC.

Duel klasik antara Persija dan Persib itu berlangsung di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan, Sabtu (30/6/2018) mulai pukul 18.30 WIB.

Pertandingan ini merupakan laga tunda yang seharusnya digelar di pekan keenam pada akhir April 2018.

Keunggulan 1-0 ternyata bertahan hingga akhir pertandingan.

Dalam klasemen saat ini, Persija langsung melompat lima tingkat ke posisi keempat dengan nilai 20.

Sedangkan Persib turun setingkat ke posisi kesembilan dengan nilai 18.

Wasit Faulur Rosy mengeluarkan dua kartu kuning dalam duel Persija kontra Persib ini.

Kartu kuning pertama terhadap striker Persib Ghozali Siregar, yang kedua kepada Sandi Sute. 

Laga Berikutnya

Tiga hari mendatang, persisnya 3 Juli 2018, Persija akan kembali bertanding meladeni Perseru Serui di Stadion Marora, Serui.

Duel di kandang Perseru Serui ini juga merupakan partai tunda, yang seharusnya digelar pada pekan ketujuh, tapi urung karena Persija kala itu sedang tampil di Piala AFC 2018.

Persija akan kembali ke Jakarta untuk menjamu PSM Makassar pada 6 Juli 2018. 

Puncak klasemen sementara Liga 1 2018 masih diduduki PSM Makassar dengan nilai 24.

Barito Putera berada di bawahnya dengan nilai 23.

Duel Persija versus PSM Makassar akan sangat seru karena kini selisih poin keduanya hanya empat.

Apalagi jika sebelumnya Ismed Sofyan dkk menang atas Perseru, maka selisih poin menjadi satu. 

Meski PSM Makassar memimpin klasemen, tapi Persija memiliki statistik selisih gol lebih baik.

Persija mengantungi selisih gol 7, sedangkan PSM Makassar 5.

Sementara itu, Persib akan kembali bertanding pada 8 Juli 2018 menjamu PSIS Semarang. 

KLASEMEN SEMENTARA

Klub Mn M S K CG KG P
1 PSM Makassar 13 7 3 3 19 14 24
2 Barito Putera  13 7 2 4 23 18 23
3 Persela Lamongan  13 5 5 3 23 19 20
4 Persija Jakarta  12 6 2 4 20 12 20
5 Sriwijaya FC 13 5 4 4 22 17 19
6 Persipura Jayapura  13 5 4 4 21 17 19
7 Bhayangkara FC 13 5 4 4 14 16 19
8 Madura United FC 13 5 3 5 20 23 18
9 Persib Bandung  12 5 3 4 18 11 18
10 Bali United  13 4 5 4 15 15 17
11 Borneo FC 13 4 4 5 14 16 16
12 Mitra Kukar  13 5 1 7 17 21 16
13 PS Tira  13 5 1 7 17 28 16
14 Persebaya Surabaya 12 3 6 3 16 15 15
15 Arema FC 13 4 3 6 18 18 15
16 PSMS Medan  13 5 0 8 16 24 15
17 Perseru Serui  12 4 2 6 5 8 14
18 PSIS Semarang  13 4 2 7 15 21 14

Starter Pemain Persija Vs Persib

Persija: Andritany Ardhiyasa; Ismed Sofyan, Jaimerson Xavier, Maman Abdurrahman, Rezaldi Hehanussa; Sandi Sute, Ramdani Lestaluhu, Rohit Chand; Novri Setiawan, Riko Simanjuntak, Marko Simic

Pelatih: Stefano Cugurra

Persib: M Natshir; Ardi Idrus, Bojan Malisic, Victor Igbonefo, Tony Sucipto; Dedi Kusnandar, Oh In Kyun, Ghozali Siregar, Febri Hariyadi; Ezechiel Ndouasel, Jhonatan Bauman

Pelatih: Roberto Carlos Mario Gomez

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P