Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Ingin Timnas U-19 Bertemu Negara Ini di Final Piala AFF U-19

By Metta Rahma Melati - Minggu, 8 Juli 2018 | 11:35 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesiea, Indra Sjafri, dalam sesi konferensi pers usai laga melawan timnas U-19 Vietnam dalam ajang Piala AFF U-19 di Stadion Gelora Delta, Sabtu (7/7/2018). (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Timnas U-19 Indonesia dipastikan melangkahkan kakinya ke semifinal Piala AFF U-19 2018.

Skuat Garuda Nusantara lolos ke semifinal setelah menekuk Vietnam dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (7/7/2012).

Lolos ke semifinal, Indra Sjafri memiliki gambaran negara yang akan di lawan di timnas Indonesia di final.

Pasalnya, target timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19 adalah juara.

Indra Sjafri menyebut Malaysia yang sementara ini memuncakki klasemen Grup B dan berpeluang lolos ke semifinal sebagai juara grup.

"Yang pasti ya Malaysia (juara Grup B), mereka juara grup," ujar Indra Sjafri saat konferensi pres seusai laga melawan Vietnam.

(Baca Juga: Lolos ke Semifinal, Media Asing Soroti Kemenangan Timnas U-19 Indonesia atas Vietnam)


"Lebih enek kita final sama Malaysia," ujar Indra Sjafri.

Untuk skenario agar timnas U-19 Indonesia bertemu Malaysia di final, maka skuat Garuda Nusantara harus keluar sebagai juara Grup A.