Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bagi Indra, tidak ada komposisi mutlak dan penyekatan sebagai pemain inti di timnas U-19 Indonesia.
"Penjaga gawang dirotasi, winger kami rotasi, kedua bek sayap juga kami rotasi (di laga melawan Thailand)," ucap Indra kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, dalam konferensi pers usai laga melawan Thailand, Senin (9/7/2018).
"Karena para pemain itu bagus sehingga mereka menjadi pemain inti semua," kata sang pelatih.
(Baca juga: Siapa Sih yang Tak Ingin Menguangkan Lionel Messi?)
Bagi Indra, semua anggota skuat timnas U-19 Indonesia adalah pemain inti dan memiliki kesempatan yang sama untuk bermain di Piala AFF U-19.
"Jadi siapa pun yang dimainkan, dia memang pemain inti (timnas U-19 Indonesia)," ucap Indra.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on