Ke Markas Perseru, Persib Tak Mau Pulang dengan Tangan Kosong

By Budi Kresnadi - Kamis, 12 Juli 2018 | 13:39 WIB
Para pemain Persib Bandung saat merayakan gol ke gawang PSIS pada pekan ke-14 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (8/7/2018). ( ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM )

Menurut Agung, semua pemain Maung Bandung siap bekerja keras pada laga yang cukup berat ini.

Maklum Perseru sulit dikalahkan jika tampil di kandang. Tim seperti Persija dan Arema FC termasuk yang bisa kalah di sana.

Agung adalah satu dari empat pemain belia Persib yang diboyong ke Serui. Tiga pemain lainnya adalah Febri Hariyadi, Gian Zola, serta Indra Mustafa.

Keempatnya sama-sama ditempa di Diklat Persib sebelum mendapatkan promosi ke tim senior.

Kehadiran Agung sebagai perwakilan pemain pada konferensi pers jelang laga, sekaligus merupakan sinyal dirinya akan diturunkan sejak awal.