Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajemen Persib Bandung Buka Suara Soal Esteban Vizcarra

By Gangga Basudewa - Senin, 16 Juli 2018 | 10:04 WIB
Gelandang Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra, merayakan gol yang ia cetak ke gawang PSMS Medan dalam laga perebutan tempat ketiga Piala Presiden 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (17/2/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM )

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono, mengatakan pertimbangan menambah pemain untuk putaran kedua sepenuhnya diserahkan kepada Mario Gomez, termasuk mengontrak Wildan selama tiga musim.

"Positif tiga tahun Wildan, yang lainnya masih menunggu kedatangan coach Gomez, tapi intinya kita percayakan penuh kepada pelatih untuk rekrut pemain di kompetisi putaran kedua," ujar Kuswara, saat dihubungi Tribun melalui sambungan telepon, Jumat (13/7).

Kuswara menilai, khusus untuk Wildan selain karena rekomendasi pelatih, ada beberapa pertimbangan lain yang membuat manajemen berani mengikat kontrak selama tiga musim.

"Kalau manajemen itu mempercayakan penuh kepada coach, karena dia yang bisa menilai pemain yang bisa direkrut.

Khusus untuk Wildan saya kira pertimbangannya karena dia usianya masih muda, dia punya prospek untuk masa depan, tentunya memiliki skil yang bagus, apalagi dia itu binaan Persib.

Tapi kalau secara detailnya pelatih yang paham, makanya manajemen menyetujui saja apa yang direkomendasikan oleh pelatih," katanya.

(Baca Juga: Djadjang Nurdjaman Ungkap Siasat Manajemen PSMS Medan untuk Depak Dirinya)

Sementara untuk pemain lain, sambung Kuswara, saat ini masih proses negosiasi dan menunggu keputusan final dari Mario Gomez.

"Jadi nanti kita mau tanyakan lagi kepada coach, nanti kalau sudah final kami akan berikan informasinya. Sekarang proses negosiasinya sedang berjalan," ucapnya.

Ketika disinggung apakah Esteban Vizcarra termasuk salah satu pemain yang sedang dalam proses negosiasi, Kuswara tidak memberikan jawaban pasti.

Dia hanya menyebut bahwa Viscara merupakan pemain berkualitas.

"Vizcarra, juga dia sosok yang bagus. Coach belum spesifik menyebut nama dia, makanya kita belum bisa sampaikan dulu karena belum final. Apakah pemain lokal atau naturalisasi, nanti kita sampaikan. Memang banyak yang nanya juga soal dia (Vizcarra)," katanya.

Roberto Carlos Mario Gomez, menambahkan pihaknya sudah memberikan nama pemain incarannya kepada manajemen.

Namun, Mario belum bisa menyebutkan siapa saja nama pemain yang ingin ia datangkan ke Maung Bandung.

"Ya, kita telah memberikan nama pada manajemen, tiga nama, dan mereka harus membicarakan soal ini," ujar Mario.

"Tapi hari ini saya tidak bisa sebut A dari tim A atau yang lainnya, karena saya memberikan nama pada manajemen terlebih dahulu, lalu keputusan ada di manajemen."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P