Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan bek Persija Jakarta, Marko Kabiay secara resmi telah direkrut oleh PSMS Medan pada bursa transfer tengah musim Liga 1 2018.
Marko Kabiay menjadi rekrutan pertama PSMS Medan di bursa transfer tengah musim ini.
Ia bersama pelatih Peter James Butler telah menandatangani kontrak pada Minggu (15/7/2018).
Menariknya, Marko adalah mantan pemain Persija Jakarta yang minim jam terbang pada Liga 1 2018.
(Baca Juga: Luis Milla Diminta Lirik Sosok Bek Lokal Tangguh dan Tak Tertandingi Milik Persela)
(Baca juga: PSGC Ciamis Tersingkir dari Piala Indonesia 2018)
Pemain asal Papua itu baru tampil selama satu kali tatkala Persija bersua PSIS Semarang pada 20 April 2018.
Itu pun hanya tampil selama 46 menit lantas diganti.
Begitu pula di tim yang ia bela pada musim sebelumnya, Arema FC.
(Baca juga: Calon Pesepak Bola Pertama Singapura di Premier League Terkena Sandungan Keikutsertaan Wajib Militer)
Bek berusia 27 tahun ini juga lebih sering menghuni bangku cadangan pada musim lalu.
Dua Pilar Bali United Curi Perhatian Netizen, Salah Satunya Incaran Persija https://t.co/NdFIwffmVJ
— BolaSport.com (@BolaSportcom) July 15, 2018
(Baca juga: Gelandang asal Singapura yang Baru 17 Tahun Dapat Kontrak Pro Klub Promosi Liga Inggris)
Bersama tim dengan alias Singo Edan, Marko hanya tampil selama enam kali pada Liga 1 2017.
Pemain dengan posisi bek sayap kanan itu diharapkan mampu berbuat banyak untuk skuat Ayam Kinantan, julukan PSMS.
(Baca juga: Menang Tandang, Persijap Jepara Terus Melaju di Piala Indonesia 2018)
Terlepas dari hal itu, Marko bakal menjadi kekuatan baru bagi PSMS pada putaran kedua Liga 1 2018.
Ia diharapkan mampu mengangkat performa PSMS yang saat ini menjadi juru kunci klasemen.
(Baca juga: Baru Cetak Tiga Gol di Jepang, Ada Kabar Kurang Bagus Terkait Kondisi Terbaru Lukas Podolski)
A post shared by PSMS Medan (@psmsmedanofficial) on