Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Impian Pemain Baru PSMS Medan Terwujud

By Senin, 16 Juli 2018 | 20:18 WIB
Rahmat Hidayat bergabung dengan PSMS Medan. (ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM)

Rahmat Hidayat merasa senang bisa berseragam PSMS Medan.

Apalagi berbaju Ayam Kinantan adalah mimpinya sejak SSB.

“Sejatinya masuk PSMS Medan adalah impian sejak kecil."

(Baca Juga: Update Transfer Liga 1 - 4 Tim Besar Rekrut Pemain Bintang)

"Mungkin dalam beberapa tahun terakhir belum jodoh dan baru sekarang rezekinya di sini (PSMS,red),” kata Rahmat Hidayat.

“Sudah pasti karena saya sebagai anak medan. Lalu istriku akan segera melahirkan."

"Jadi pengen dekat dengan keluarga,” ucap Rahmat Hidayat.

Rahmat datang ke PSMS dengan kondisi kurang bagus.

Tim berjulukan Ayam Kinantan tersebut berada di dasar klasemen setelah hanya mampu mengoleksi 15 poin dari 15 laga.

Terkait buruknya performa PSMS, mantan pemain Sriwijaya FC ini tetap melihat PSMS Medan sebuah klub besar dan bersejarah.

(Baca Juga: Persib Bandung Melompat Tinggi di Klasemen Liga 1 Saat Unggul dari Persela di Babak Pertama)

“Saya juga ditawari Arema FC dan Borneo. Tapi mudah-mudahan dengan bergabungnya beberapa pemain baru di sini, termasuk saya, mampu mengangkat PSMS,” ucap Rahmad Hidayat.

“Saya tahu Peter Butler di Terengganu, ketika memperkuat Pro Duta."

"Dia pelatih bagus dan di Persipura berhasil memunculkan pemain muda,” ujarnya menambahkan.

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P