Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dikaitkan dengan Bali United, Bek Barito Putera Buka Suara

By Nungki Nugroho - Jumat, 27 Juli 2018 | 11:50 WIB
Bek Barito Putera, Aaron Evans, saat tampil melawan Madura United pada pekan pertama Liga 1 2018 di Stadion Gelora Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur, Senin (26/03/2018) malam. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Pemain Barito Putera, Aaron Evans menanggapi isu ketertarikan Bali United untuk merekrutnya pada bursa transfer tengah musim Liga 1 2018.

Memang, belakangan ini muncul kabar bahwa Bali United berhasrat untuk menggunakan jasa bek Barito Putera, Aaron Evans.

Ketertarikan Bali United ini sebenarnya sudah terdengar pada musim lalu.

Menjelang Liga 1 musim 2017 berakhir, Bali United memang tertarik untuk mendatangkan pemain berpaspor Australia itu.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Pekan Ke-18 Liga 1 2018 - Pembuktian Dua Tim Berstatus Juara)


Kini, ia kembali dikaitkan dengan skuat berjulukan Serdadu Tridatu.

Alasannya adalah hengkangnya Ahn Byung Keon dari Bali United.

Sehingga tim yang dilatih oleh Widodo Cahyono Putro masih memiliki satu kuota pemain asing.

Namun, isu tersebut dijawab dengan tegas oleh Aaron Evans.

"Saya tidak pernah mengatakan apapun kepada siapapun. Saya respect terhadap Barito Putera dan saya senang tinggal di sini," tutur Evans dikutip BolaSport.com dari Instagram Barito Putera.

"Saya tidak tahu mengapa orang berpikir berbeda. Ini sesuatu yang tidak masuk akal, orang harus berhenti percaya apa yang mereka baca," kata Evans dengan tegas.

Seperti diketahui, Evans merupakan satu dari sekian pemain yang tak tergantikan di Barito Putera pada Liga 1 2018.

Dilansir BolaSport.com dari soccerway, pemain berusia 23 tahun itu menjadi pemain dengan menit bermain terbanyak di Barito Putera, yaitu 1524 menit.

(Baca Juga: Selangkah Lagi, Bali United Datangkan Calon Pemain Termahal Liga 1 2018)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P