Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Liga 1 2018 - Persib Bandung Memimpin dengan Selisih Poin Lebih Banyak

By Lola June A Sinaga - Senin, 30 Juli 2018 | 20:51 WIB
Para pemain dan pelatih Persib Bandung saat merayakan tradisi Viking Clap bersama Bobotoh seusai menang atas PSIS Semarang pada pekan ke-14 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (8/7/2018). ( ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM )

Akan tetapi, keungggulan 2-1 terhenti di menit ke-90.

Gelandang PS Tira Manahati Lestusen berhasil mencetak gol balasan dari titik putih penalti.

Skor 2-2 bertahan hingga menit ke-90+6.

Pada menit ke-90+7 terjadi kejutan, Persib mendapat hadiah penalti.

Jonathan Bauman sebagai eksekutor tak menyia-nyiakannya dan berhasil mencetak gol dari titik putih penalti.

Hingga akhir pertandingan pada menit ke-90+10, skor 2-3 untuk Maung Bandung.

Dengan begitu, Persib tetap di puncak klasemen dengan nilai 32 dari 18 laga.

PSM Makassar beranjak setingkat ke posisi ketiga dengan nilai 29 setelah ditahan PSIS Semarang 1-1.

Kini, Persib memimpin klasemen dengan selisih poin lebih banyak dari pesaing terdekatnya, Barito Putera dan PSM Makasar, yakni tiga.

KLASEMEN SEMENTARA

No Tim  M M S K G P
1 Persib Bandung 18 9 5 4 29:18 32
2 Barito Putera 18 8 5 5 30:25 29
3 PSM Makassar 18 8 5 5 25:23 29
4 Persija Jakarta 18 8 4 6 28:21 28
5 Persela Lamongan 18 7 6 5 29:24 27
6 Madura United 18 7 6 5 24:24 27
7 Sriwijaya FC 18 7 5 6 29:26 26
8 Bhayangkara FC 18 7 5 6 23:24 26
9 Bali United 18 7 5 6 23:20 26
10 Borneo FC 18 7 4 7 25:24 25
11 Persipura Jayapura 18 6 6 6 26:23 24
12 Mitra Kukar 18 7 2 9 27:30 23
13 Arema FC 18 6 5 7 27:24 23
14 Persebaya Surabaya 17 5 7 5 25:23 22
15 PSIS Semarang 18 5 5 8 17:23 20
16 Perseru Serui 17 5 4 8 9:16 19
17 PS Tira 18 5 3 10 25:41 18
18 PSMS Medan 18 6 0 12 21:33 18
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P