Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ezra Walian Bicara soal Penyebab Timnas Indonesia Kurang Berkembang kepada Media Belanda

By Adif Setiyoko - Senin, 6 Agustus 2018 | 14:01 WIB
Aksi penyerang tim nasional U-23 Indonesia, Ezra Walian, dalam laga persahabatan melawan timnas U-23 Singapura di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (21/3/2018). (Dok. PSSI)

"Indonesia tak pernah kekurangan pemain yang berkualitas," ucap Ezra seperti dilansir BolaSport.com dari BD.

"Akan tetapi, masalahnya adalah para pemain Indonesia tak mau keluar negeri. Padahal di tim nasional kami bisa bersaing," kata dia lagi.

Memang tak banyak pemain Indonesia yang kini merumput di luar negeri.

Beberapa waktu lalu wonderkid Indonesia, Egy Maulana Vikri, membuat sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang bisa menembus Liga Polandia.

Pemain asal Sumatra Utara itu bergabung dengan klub kasta tertinggi Liga Polandia, Lechia Gdansk.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P