Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib Bandung dipastikan akan berlaga di Piala Indonesia 2018 sesuai dengan jadwal yang ditetapkan PSSI.
Supardi Nasir dan kolega akan dijamu oleh PSKC Kota Cimahi pada 15 Agustus di babak pertama Piala Indonesia 2018 yang dihelat di Stadion Wiradadaha, Kota Tasikmalaya.
(Baca Juga: Jelang Lawan Arsenal, Guardiola Puji Pelatih yang Tak Pernah Kalahkan Dirinya)
Sebelumnya pelatih Persib, Mario Gomez, meminta pengunduran jadwal menjadi 7 September dengan alasan pemain asuhannya akan diliburkan setelah bertanding dengan Mitra Kukar, Jumat (10/8/2018).
Gomez bahkan sempat bilang siap kalah WO kalau permintaan pengunduran jadwal tersebut tidak dikabulkan.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, mengatakan sudah berkomunikasi dengan Gomez untuk menjelaskan bahwa turnamen Piala Indonesia resmi digelar oleh PSSI.
(Baca Juga: Posisi Kepa Arrizabalaga di Daftar Pemain Termahal Dunia, Zinedine Zidane Juga Kalah!)
"Persib sebagai anggota PSSI tunduk ke PSSI. Jadi, kami harus taat aturan," ujar Teddy kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, di Graha Persib, jalan Sulanjana, Kota Bandung Rabu (8/8/2018).
Namun, menurut Teddy, kemungkinan besar Persib tidak akan diperkuat legiun asingnya saat menghadapi PSKC karena rmereka pulang ke negara masing-masing.
Menurut BolaSporter, bagaimana desain jersey baru timnas Indonesia dari Li-Ning yang akan dikenakan pada ajang Asian Games 2018?#timnas #timnasindonesia #timnasu23 #AsianGames2018 #AsianGamesKita #AsianGames
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 9 Agustus 2018
(Baca Juga: Pep Guardiola Sanjung Riyad Mahrez karena Bisa Main di 4 Posisi)
Mereka sudah terlanjur pesan tiket pulang. Pasalnya pada saat perubahan jadwal Piala Indonesia keluar, tim pelatih sudah memutuskan ada waktu libur setelah melawan Mitra Kukar.
"Kami memutuskan hanya pemain lokal yang akan turun menghadapi PSKC. Untuk laga perdana ini kami menyiapkan 16 pemain," tutur Teddy.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada