Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia dalam Posisi Lolos ke 16 Besar Sepak Bola Asian Games 2018

By Gangga Basudewa - Jumat, 17 Agustus 2018 | 19:47 WIB
Skuat timnas U-23 Indonesia saat berfoto sebelum laga melawan timnas U-23 Taiwan pada Minggu (12/8/2018). ( ISTIMEWA )

Timnas U-23 Indonesia unggul 1-0 di babak pertama atas Timnas U-23 Laos di Stadion Patriot Candrabhaga, Jumat (17/8/2018) malam.

Laga itu merupakan pertandingan lanjutan penyisihan Grup A cabang sepak bola Asian Games 2018.

Menyerang sejak menit awal, Skuat Garuda berhasil mengungguli Laos saat laga baru memasuki menit ke-11.

Sosok yang berhasil mencetak gol adalah penyerang naturalisasi, Alberto Goncalves alias Beto.

(Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Kontra Laos)

Beto memanfaatkan umpan tarik dari winger Timnas U-23 Indonesia, Saddil Ramdani dari sisi kanan.

Setelah gol dari Beto, Timnas U-23 melancarkan beberapa serangan ke gawang Laos.

Sayangnya sejumlah tersebut gagal berbuah gol tambahan.

Hingga akhir laga skor 1-0 untuk keunggulan Hansamu Yama dkk tetap bertahan.