Program Latihan Peter Butler untuk PSMS Terganggu karena TC Timnas U-16 Indonesia

By Senin, 27 Agustus 2018 | 11:47 WIB
Pelatih PSMS Medan, Peter Butler saat memimpin latihan tim di Stadion Teladan, Senin (30/7/2018) sore. (ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM)

Program Pelatih PSMS Medan, Peter Butler, terganggu akibat dipakainya Stadion Teladan oleh Timnas U-16 Indonesia.

PSSI sebelumnya mengirim Timnas U-16 Indonesia untuk Training Center di Stadion Teladan.

Sebab itulah, Butler terpaksa mengalah dan harus pindah ke lapangan lain.

“Saya sudah siapkan rencana program satu bulan lalu. Sekarang jadi tak bisa. Tak bagus buat tim,“ kata Peter Butler.

(Baca Juga: Inilah Klub Swedia yang Berhasrat Besar Datangkan Eks Bintang Persib)

Butler mengeluh timnya tidak memiliki pilihan soal lapangan lantaran tidak ada yang cukup bagus untuk tempat timnya berlatih.

"Kenapa tidak memberikan lapangan lain ke Timnas U-16. Kenapa kami yang harus terganggu,” kata Butler.

Butler menegaskan bukan tak mencintai Timnas Indonesia.

Bahkan pelatih asal Ingris ini mengaku adalah fans fanatik Garuda.