Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah jeda Asian Games 2018, Persib Bandung langsung dihadapkan dengan laga-laga berat dalam lanjutan Liga 1 2018.
Kapten tim, Supardi Nasir berharap rekan-rekannya dapat menjaga fokus demi memaksimalkan pertandingan-pertandingan tersebut.
Liga 1 2018 rencananya akan kembali bergulir pada 11 September 2018.
Sementara Persib Bandung baru akan berlaga pada Kamis (13/9/2018).
Arema FC akan menjadi lawan berat pertama bagi Persib di sepanjang bulan September nanti.
(Baca juga: PSSI Mengaku Tak Campur Tangan Terkait Harga Tiket Cabang Sepak Bola untuk Asian Games 2018)
Menjamu Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Jawa Barat, sendiri merupakan partai pekan ke-21 bagi kedua tim.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Supardi Nasir bertekad memaksimalkan laga itu dengan meraup poin penuh.
Tak lain hal ini sebagai upaya kapten Maung Bandung itu untuk mempertahankan posisi timnya di puncak klasemen sementara.
Pangeran Biru hingga saat ini masih bercokol di peringkat pertama dengan raihan 35 poin, unggul dua angka dari kontestan di bawahnya, Madura United.
"Fokus kami sekarang mempersiapkan pertandingan yang penting nanti. Kami tahu, pertandingan awal setelah libur (versus Arema) sangat menentukan Persib ke depannya. Sangat penting untuk mengamankan posisi," kata Supardi.
Setelah melawan Arema FC, skuat besutan Roberto Carlos Mario Gomez itu akan dihadapkan dengan Borneo FC, Persija Jakarta, dan Madura United.
Secara berturut-turut pada 17, 23, dan 29 September 2018 Persib akan melakoni tiga laga berlabel bigmatch tersebut.
Pemain bernomor punggung 22 itu paham betul jika semua pertandingan yang akan dihadapi Persib akan amat sulit.
"Kami tahu di bulan September semua lawan berat semua, big match. Ini pasti lebih berat karena kami tahu mempertahankan tentu akan lebih sulit. Kami sedang berada di atas dan akan banyak angin yang menerpa," tuturnya mengakhiri.