Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Versus Mauritius Akan Disiarkan Langsung oleh RCTI

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 4 September 2018 | 19:37 WIB
Bima Sakti siap mengasuh Timnas Indonesia menghadapi Mauritius. (MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

President of Football at Lagardere Sports Tom Smith sebagai pemegang hak siar Piala AFF pernah mengungkapkan turnamen ini sangat diminati banyak penonton.

Tahun 2016, lanjut Tom Smith, Piala AFF menyaingi popularitas Piala Eropa 2016 karena antusiasme warga Asia Tenggara sangat tinggi.

Bahkan, kala itu di Indonesia penonton Piala AFF melebihi Piala Eropa.

Berat di Piala AFF

Piala AFF 2018 akan digelar tanggal 8 November-15 Desember 2018.

Timnas Indonesia berada di Grup B bersama juara bertahan Thailand, Filipina, Singapura, dan pemenang play-off antara Brunei dan Timor Leste.

Timor Leste berpeluang besar mengisi Grup B karena kini telah unggul 3-1 atas Brunei pada leg pertama tanggal 1 September 2018.

Leg kedua Brunei versus Timor Leste akan digelar di Stadion Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, 8 September 2018.

BACA JUGA

Segini Harga yang Harus Dibayarkan Persija untuk Gunakan Stadion Patriot