Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Poin Penting Hasil Rapat Exco PSSI soal Luis Milla

By Muhammad Robbani - Selasa, 18 September 2018 | 10:17 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, usai timnya tersingkir dari Asian Games 2018. Indonesia kalah adu penalti dari Uni Emirat Arab di babak 16 besar sepak bola di Stadion Wibawa Mukti, Jumat (24/8/2018). (HERKA YANIS/TABLOID BOLA)

1. PSSI memastikan kembali bahwa Luis Milla, sebagai pelatih Timnas PSSI.

2. Luis Milla juga telah memberikan respons positif atas permintaan perpanjangan kontrak ini.

3. Kedatangan Luis Milla ke Indonesia, dijadwalkan tanggal 9 Oktober. Setelah yang bersangkutan selesai menjalani refreshing UEFA-Pro.

4. Dalam periode ini (mulai hari ini hingga seminggu ke depan) PSSI dengan Luis Milla, melakukan finalisasi (administrasi) kontrak.

Yoyok Sukawi sendiri enggan mengomentari permasalahan teknis, seperti misalnya agenda pertama Luis Milla setibanya di Tanah Air pada 9 Oktober mendatang.

Rencananya, timnas Indonesia akan menggelar laga uji coba kontra timnas Myanmar pada 10 Oktober atau hanya berselang 1 hari setelah kedatangan Luis Milla.

"Masalah tekhnis itu (agenda pertama Luis Milla), yang pasti kami Exco PSSI memminta Luis Milla untuk segera berkerja," tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P