Belum Ada Agenda Uji Coba dari PSM Makassar meski Liga 1 Dihentikan

By Gangga Basudewa - Jumat, 28 September 2018 | 14:20 WIB
PSM Makassar Vs Sriwijaya FC dalam lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-23 di Stadion Mattoanging, Makassar, Minggu (23/9/2018) . (DIWAN BOXY/ BOLASPORT.COM )

PSM Makassar tidak akan menghentikan latihan meski kompetisi Liga 1 2018 sementara dihentikan.

Para pemain tetap diminta untuk mempersiapkan diri guna melakoni pertandingan di sisa musim ini.

Chief Executive Officer (CEO) PSM, Munafri Arifuddin telah meminta kepada para pemain untuk bersiap. Karena musim ini masih menyisakan beberapa laga yang mesti dimenangkan.

"Walau sekarang sedang dihentikan, tapi musimnya kan tetap berjalan. Jadi tim akan terus latihan, tidak ada libur," ujar pria yang akrab disapa Appi itu.

Terkait dengan program latihan yang mesti berubah karena adanya penyetopan, Appi menyerahkan semuanya kepada pelatih Robert Rene Alberts.

"Sekarang tinggal menyesuaikan kembali program. Kami (manajemen) menyerahkan hal itu kepada pelatih," imbuh Appi.

Pelatih Robert Alberts saat ditemui di Stadion Mattoanging, Kamis (27/9/2018) sore tak banyak berkomentar ketika ditanyakan tentang program latihannya hingga kompetisi kembali dimulai.

(Baca Juga: Hasil dan Klasemen Piala Asia U-16 2018, Timnas U-16 Indonesia Jadi Wakil Tunggal ASEAN)

(Baca Juga: Kunci Sukses Timnas U-16 India Menahan Indonesia)