Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajemen Persib Siap Ajukan Banding untuk Sanksi dari Komdis PSSI

By BolaSport - Selasa, 2 Oktober 2018 | 16:01 WIB
Para pemain Persib Bandung bersiap jelang laga Liga 1 2018 kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (23/9/2018). ( FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA )

Manajemen Persib Bandung siap mengajukan banding dari serangkaian sanksi yang telah diberikan oleh Komisi Disiplin PSSI.

Manajemen Persib Bandung tak mau gegabah dalam melakukan upaya untuk meringankan beban hukuman.

Sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Instagram resmi Persib, manajemen Maung Bandung tengah mengkaji sanksi yang diberikan Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

"Tetap tenang, manajemen sudah mengkaji hasil keputusan Komdis dan siap mengajukan banding," tulis media Persib pada Selasa (2/10/2018).

(Baca juga: Bomber Asing Persib Terancam Gagal Wujudkan Mimpi pada Debutnya di Liga 1)

Seakan meminta semua pendukungnya untuk tenang, admin media tersebut juga mengunggah video cuplikan wawancara terdahulu dengan pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez.

"Ingat kata pelatih Gomez, santai, tenang, damai, dan enjoy," tulis @persib_official melanjutkan.

(Baca juga: Tajikistan Lolos ke Piala Dunia U-17 2019 dengan Modal Kekalahan Telak dari Malaysia pada Awal Piala Asia U-16 2018)

Dalam video tersebut, Gomez tampak meminta semua yang terlibat dengan Persib untuk tetap tenang dan menikmati peringkat teratas di Liga 1 2018.

Pelatih asal Argentina itu juga berpesan kepada semuanya untuk tetap damai.

Sanksi Komdis PSSI yang dirilis pada Selasa (2/10/2018) ini memang cukup berat bagi Persib.

(Baca juga: Resmi! Sanksi Komdis PSSI untuk Persib, Diusir dari Pulau Jawa sampai Bermain Tanpa Penonton hingga 2019)

Sebab, sanksi ini tak hanya menyoal larangan bagi penonton tetapi juga larangan bermain untuk beberapa pemain tim Maung Bandung.

Persib dipastikan melakoni enam laga kandang usiran tanpa dukungan penonton.

(Baca juga: Satu 'Aktor' Australia saat Bungkam Timnas U-16 Indonesia, Sempat Main di Liga Champions Asia 2018)

Bahkan, hukuman tersebut berlanjut hingga putaran pertama Liga 1 2019.

Ada pun beberapa pemain Persib mendapatkan hukuman berupa teguran keras hingga larangan bermain selama lima pertandingan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P