Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti puas dengan kemenangan timnya dan beberapa debutan di laga uji coba kontra timnas Myanmar, Rabu (10/10/2018).
Timnas Indonesia menang 3-0 atas timnas Myanmar pada laga yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi.
Gol-gol kemenangan timnas Indonesia dicetak oleh Irfan Jaya (2 gol) dan Alberto Goncalves, yang semuanya terjadi di babak pertama.
Selain menang meyakinkan, di laga tersebut Bima Sakti puas dengan penampilan pemain debutan seperti Esteban Viscarra, Alfath Fathir, dan Alfin Tuasalamony.
Alfath Fathir jadi pemain debutan paling lama bermain karena dimainkan sebagai starter.
Baca Juga: Timnas Indonesia Menang Telak atas Myanmar, 4 Pemain Torehkan Debut Manis
Sedangkan Esteban Vizcarra masuk menit ke-46, lalu Alfin Tuasalamony turun per menit ke-68.
”Alhamdulillah, kami bisa memenangi pertandingan dan bisa melihat beberapa pemain debutan pada babak pertama dan kedua," kata Bima Sakti seusai laga.
”Ini juga menjadi rangkaian persiapan kami sebelum melawan timnas Hong Kong. Saya berterima kasih kepada seluruh pemain yang sudah bekerja keras," ujarnya.