Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-19 Indonesia dan timnas U-19 Qatar menjalani latihan bersebelahan di kompleks Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Jumat (19/10/2018).
Padahal kedua tim akan saling berhadapan ada laga kedua fase Grup A Piala Asia U-19 2018 di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (21/10/2018).
Tak hanya bersebelahan, kedua tim juga menggelar latihan di jam yang sama yakni pada pukul 16.00-17.00 WIB.
Tentu hal semacam ini bisa menjadi momen bagi kedua tim untuk saling mengintip materi latihan yang sedang disiapkan keduanya.
Bagaimana tanggapan pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri terkait hal ini?
"Gak ada masalah, sepak bola bukan perang Vietnam. Ada persaudaraan dan sikap saling respect," kata Indra Sjafri kepada wartawan seusai memimpin latihan.
(Baca juga: Berita Timnas Indonesia - Alasan PSSI Terus Upayakan Kedatangan Luis Milla)
"Apa salahnya (Qatar) latihan di situ, saya setiap hari satu lift dengan mereka di hotel. Sepak bola bukan selalu soal pertarungan," ujarnya.