Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSM Makassar Vs Persib - Janji Joni Belum Terealisasi

By BolaSport - Rabu, 24 Oktober 2018 | 16:40 WIB
Striker Persib Bandung asal Argentina Jonathan Bauman tampil melawan PSM Makassar. (ALVINO HANAFI/ BOLASPORT.COM)

PSM Makassar kontra Persib Bandung berakhir tanpa gol pada babak pertama.

Duel PSM Makassar versus Persib pada pekan ke-27 Liga 1 2018 itu digelar di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar, Rabu (24/10/2018) sore WIB.

Pelatih Persib Mario Gomez menurunkan duet striker Jonathan Bauman dan Patrich Wanggai di lini depan.

Namun, kedua pemain yang baru tampil setelah absen tiga laga karena skorsing itu belum mampu mencetak gol.

BACA JUGA:

Sebelum bertanding, Jonathan Bauman menyatakan sangat siap menjalani laga kontra PSM Makassar.

Bagi striker asal Argentina itu, duel ini merupakan comeback pemain bernomor punggung 99 ini seusai menuntaskan sanksi akumulasi kartu kuning dan larangan bermain dua kali dari Komisi Disiplin PSSI.

Menghadapi tim berjuluk Juku Eja yang kini memimpin klasemen Liga 1 2018 itu, Jonathan Bauman menyatakan kesiapannya untuk menampilkan performa terbaik.

"Jujur, ini momen yang saya tunggu setelah cukup lama tidak bermain di kompetisi (Liga 1)," ujar Jonathan Bauman, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Persib.co.id.

"Kami sudah melupakan kekalahan dan harus menang di pertandingan nanti," tegas pemain yang biasa disapa Joni itu.