Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Barito Putera Bangga tapi Pusing karena Tiga Pemainnya Dipanggil Timnas Indonesia

By Muhammad Robbani - Rabu, 31 Oktober 2018 | 09:18 WIB
Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago melakukan protes ke wasit keempat saat timnya dijamu Persija pada lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, 30 Oktober 2018. (FERI SETIAWAN/HARIAN SUPER BALL)

PSSI telah merilis 23 pemain yang dipanggil untuk pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia sebagai persiapan menghadapi Piala AFF 2018.

Dari 23 pemain itu, terdapat tiga pemain Barito Putera yakni Hansamu Yama, Gavin Kwan Adsit, dan Rizky Pora.

Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago mengaku bangga sekaligus pusing soal pemanggilan tiga pemainnya itu.

Terlebih, Barito Putera tengah terpuruk dengan tak pernah meraih kemenangan pada delapan pertandingan terakhir Liga 1 musim 2018.

"Soal tiga pemain kami dipanggil timnas, tentu ini membuat kami lebih pusing," kata Jacksen F Tiago kepada wartawan di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Selasa (30/10/2018).

"Indonesia tentu bangga. Tetapi ini adalah tanggung jawab saya pelatih, harus mencari pemain lain yang bisa menggantikan mereka bertiga," ujarnya menambahkan.

(Baca juga: Piala AFF 2018 - Inilah Daftar 23 Pemain yang Dipanggil PSSI untuk Timnas Indonesia)

Pelatih asal Brasil itu pun mengutarakan candaan bahwa timnas Indonesia tak akan memanggil pemainnya jika menyaksikan langsung saat Barito Putera dikalahkan Persija Jakarta.

Barito Putera gagal meraih kemenangan beruntun pada delapan laga setelah takluk 0-3 dari Persija pada lanjutan Liga 1 pekan ke-28.