Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Jadikan Jakarta sebagai Titik Balik Menuju Jalur Juara Liga 1

By BolaSport - Jumat, 2 November 2018 | 22:32 WIB
Skuat Persib Bandung saat menjalani sesi latihan di Stadion Marora, Serui, Rabu (11/7/2018). ( PERSIB.CO.ID )

Persija Jakarta di urutan kedua, unggul 2 poin dari Persib.

Mario Gomez, kembalinya duet maut Ezechiel N'Douassel dan Jonathan Bauman akan menjadi angin segar bagi Persib untuk kembali ke garis utama juara Liga 1 2018.

“Kami akan bermain penuh tim lengkap karena hanya Dedi (Kusnandar) dan Febri (Hariyadi) yang tidak bisa bermain,” ujar Mario Gomez, dikutip BolaSport.com dari Persib.co.id, Jumat (2/11/2018).

"Besok adalah peran yang sangat penting, kami tidak bisa kehilangan poin karena sedang berjuang untuk gelar juara," tegas Mario Gomez dalam sesi jumpa pers di Stadion PTIK.

Mario Gomez sangat opitimistis Persib yang mampu meraih poin penuh saat dijamu tim berjuluk The Guardian itu.

Meski melawan Bhayangkara FC, yang memiliki catatan cukup apik di kandangnya, Mario Gomez mengaku sedikitpun gentar.

"Semua pemain dalam situasi yang sangat bagus dan kami pun sudah melakukan persiapan yang bagus untuk meraih tiga poin."

(Baca Juga: Kenapa Boaz Solossa Tak Dipanggil ke Timnas Indonesia, Inilah Alasan Kuat Bima Sakti)

(Baca Juga: Pelatih Timnas Futsal Indonesia Panggil Dua Pemain dari Tim Juara)