Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sriwijaya FC siap menghalangi ambisi Persija Jakarta untuk menjadi juara Liga 1 2018. Kedua tim akan saling beradu kekuatan pada pekan ke-32 Liga 1 2018.
Sriwijaya FC berhasrat untuk menaklukkan Persija Jakarta dalam perjumpaan kedua tim pada pekan ke-32 Liga 1 2018.
Duel anntara Persija vs Sriwijaya FC akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi pada Sabtu (24/11/2018).
Pelatih Sriwijaya FC, Angel Alfredo Vera memuji kekuatan calon lawan sebagai salah satu tim yang kuat di Liga 1 2018.
"Persija (tim) kuat, karena mereka ada di posisi atas dan kejar juara," kata Afredo dikutip BolaSport.com dari Tribun Sumsel pada Rabu (21/11/2018).
(Baca juga: Berita Liga 1 - Tipisnya Peluang Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2018 Bisa Untungkan Persib dan Persija)
Barito Putera Fan Club Apresiasi Pemanggilan Empat Pemain Muda Timnya ke Inggris https://t.co/l3XbptOcZq
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 21, 2018
Alfredo melanjutkan bahwa Persija tentu akan berjuang mati-matian untuk mendapatkan poin di laga ini.
Apalagi saat ini Persija tengah berburu gelar juara Liga 1 2018.
Itu artinya, siapa pun lawannya akan dilibas untuk menggeser PSM Makassar yang kini berada di puncak klasemen Liga 1.
Saat ini, Persija berada di peringkat kedua dengan mengoleksi 53 poin.