Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Laga Timnas Indonesia Vs Filipina di Piala AFF 2018

By Fitri Asrianggi - Minggu, 25 November 2018 | 10:50 WIB
Pelatih timnas Indonesia dan timnas Filipina, Bima Sakti serta Sven-Goran Eriksson dalam jumpa pers di ruang media Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (24/11/2018) (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Timnas Indonesia akan berhadapan dengn Filipina pada laga terakhir babak penyisihan Grup B Piala AFF 2018.

Kedua tim akan berduel di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Minggu (25/11/2018).

Skuat besutan Bima Sakti saat ini masih tertahan di peringkat keempat klasemen Grup B Piala AFF 2018 dengan koleksi tiga poin dari tiga pertandingan.

Adapun Filipina masih harus berjuang untuk meraih tiket semifinal Piala AFF 2018 bersama Thailand dan Singapura.

Filipina yang berada di peringkat kedua memiliki poin sama dengan Thailand sebagai pemuncak klasemen dengan tujuh poin.

BACA JUGA:

Sementara itu, Singapura berada di peringkat ketiga dengan enam poin.

Meski sudah tersingkir dari Piala AFF 2018, laga menghadapi Filipina tetap begitu penting bagi tim Garuda.

Sebab, kemenangan wajib di raih Timnas Indonesia mengingat laga tersebut akan disaksikan oleh publik sendiri.

Motivasi dari Luis Milla