Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Susunan Pemain Persela Vs Persib, Maung Bandung Kehilangan Supardi

By BolaSport - Jumat, 30 November 2018 | 09:24 WIB
Dua pemain senior Persib Bandung yakni Supardi Nasir (kiri) dan Atep saat merayakan gol ke gawang Arema di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis (13/9/2018). ( ALVINO HANAFI/ BOLASPORT.COM )

  Persib Bandung tidak akan diperkuat sang kapten, Supardi Nasir, saat bertandang ke markas Persela Lamongan di Stadion Surajaya pada pekan ke-33 Liga 1 2018, Sabtu (1/12/2018).

Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, memutuskan untuk tidak membawa Supardi Nasir ke Lamongan lantaran mengalami cedera.

"Dia masih merasakan sedikit sakit pada betisnya. Kami tidak mau ambil risiko jika harus memaksakan Supardi bermain," ujar Mario Gomez dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persib.

"Saya rasa dia akan lebih fresh dan siap untuk bermain di pertandingan selanjutnya melawan Barito (Putera)," kata pria asal Argentina ini.

Untuk mengisi kekosongan posisi Supardi, Mario Gomez telah menyiapkan alternatif.

"Ada Henhen atau Ardi Idrus sebagai opsi lain. Febri Hariyadi juga sudah kembali dan bergabung ke Lamongan," katanya.

Sementara itu, dua pemain penting Persib lainnya, Oh In-kyun dan Ezechiel N'Douassel, yang pada laga sebelumnya absen lantaran akumulasi kartu kuning bisa kembali bermain saat melawan Persela.


Pada sisi lain, kubu Persela Lamongan tidak akan diperkuat striker andalan mereka Loris Arnaud.

Loris Arnaud mendapatkan kartu merah saat Persela melawan Borneo FC di pekan ke-32 lalu.

Berikut prediksi susunan pemain Persib Vs Persela.

Persib (4-4-2)

  • Kiper: M Natshir
  • Belakang: Bojan Malisic, Victor Igbonefo, Ardi Idrus, Henhen Herdiana
  • Tengah: Ghozali Siregar, Febri Hariyadi, Oh In-kyun, Kim Kurniawan
  • Depan: Jonathan Bauman, Ezechiel N'Douassel

Persela (4-3-2-1)

  • Kiper: M Ridwan
  • Belakang: Ahmad Birrul Walidan, Eky Taufik Febriyanto, Arif Satriya, Mochammad Zaenuri
  • Tengah: Ahmad Baasith, Diego Assis, Fahmi Al-Ayubi, Saddil Ramdani, Gian Zola
  • Depan: Dendi Sulistyawan

Laga antara Persela Lamongan kontra Persib Bandung tersebut akan digelar pada Sabtu (1/12/2018) mulai pukul 15.30 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Yth Bolasporter, komentar dipersilahkan. . #teco #stefanocugurra #robertrene #persija #psmmakassar

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P