Inilah 3 Klub Liga 1 2018 yang Diramalkan Degradasi pada Pekan Terakhir

By BolaSport - Rabu, 5 Desember 2018 | 21:10 WIB
Liga 2 2019 kini menanti 3 klub degradasi dari Liga 1 2018 menggantikan PSS Sleman, Semen Padang, dan Kalteng Putra yang promosi. (SUPERBALL.ID)

Duel PSMS Medan kontra PS Tira menutup pekan ke-33 Liga 1 2018.

Meski bermain sebagai tuan rumah di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (5/12/2018) malam WIB, PSMS Medan menyerah 2-4.

Hasil laga itu sangat krusial bagi PSMS Medan dan PS Tira dalam penyelamatan diri degradasi ke Liga 2.

PSMS Medan kini berada di dasar klasemen sementara Liga 1 2018 atau posisi ke-18 dengan nilai 37.

BACA JUGA:

PS Tira berada di atas PSMS Medan atau urutan ke-27 dengan nilai 39.

Nilai PS Tira itu sama dengan Sriwijaya FC di posisi ke-16, Perseru Serui urutan ke-15, dan Mitra Kukar di posisi ke-39.

Semua laga pamungkas yang menentukan juara dan degradasi akan digelar bersamaan pada Minggu (9/12/2018).

Seorang pengamat sepak bola Tanah Air yang enggan disebutkan namanya menduga kuat akan terjadi kejutan pada laga terakhir itu.

"Sejak beberapa waktu lalu sudah terlihat ada permainan, kita tunggu saja kejutannya nanti, ini memprihatinkan," ujar sang pengamat.