Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga 1 Ternyata Lebih Kompetitif Dibanding Kompetisi Serupa di Malaysia dan Thailand

By BolaSport - Kamis, 6 Desember 2018 | 15:59 WIB
Logo Liga 1 2018 ( SUPERBALL.ID/ NDARU GUNTUR )

Saking ketatnya persaingan poin kedua tim, penentuan juara Liga 1 2018 harus ditentukan di akhir musim, tepatnya pekan ke-34.

Kondisi ini jelas berbeda dengan kompetisi Liga tertinggi di Malaysia dan Thailand.

Pada musim ini, Liga Thailand 1 telah memastikan Buriram United sebagai yang terbaik dengan catatan 87 poin dari 34 pertandingan.

Tak mendapatkan perlawanan berarti dari pesaingnya, Buriram lebih cepat memastikan gelar juara pada pekan ke-31 Liga Thailand 1.


Pemain, pelatih, dan manajer Port FC berdoa sebelum memulai babak kedua saat menjamu Buriram United pada pekan ke-26 Liga Thailand 2018 di Stadion PAT, Bangkok, 5 Agustus 2018. (facebook.com/portfootballclubofficial/)

Kemenangan telak 4-0 Buriram atas BEC Tero Sasana pada Rabu (8/11/2018) menjadi pertandingan penentu gelar juara Liga Thailand 1.

Koleksi 80 poin Buriram sudah tidak mungkin lagi dikejar oleh pesaingnya meski masih menyisakan tiga pertandingan lagi.

Ini menjadi gelar juara keenam bagi Buriram di Liga Thailand 1.

Begitu pula di Liga Super Malaysia yang menobatkan Johor Darul Takzim sebagai tim terbaik Harimau Malaya.

JDT memastikan gelar juara setelah menang 2-1 dari Perak FC pada pekan ke-18 Liga Super Malaysia.