Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mundur karena Cedera Sebelum Kompetisi, Mantan Bek Timnas Indonesia Ikut Bersuara Soal Piala AFF 2010

By BolaSport - Jumat, 21 Desember 2018 | 09:26 WIB
Pelatih Madiun Putra, Nova Arianto belajar dari ayahnya tetapi tak ingin jadi bayang-bayang sang papa, Sartono Anwar, di dunia kepelatihan. (GATOT SUSETYO/BOLA/JUARA.NET)

Namun, seminggu jelang digelarnya turnamen, Nova harus mengundurkan diri karena mengalami cedera otot pangkal paha.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Nova Arianto (@novarianto30) on 

Melalui akun Instagram pribadinya, mantan bek Persib Bandung itu percaya bahwa kompatriotnya tak mungkin melakukan tindakan  tersebut.

"Saya berpesan dan berharap selama belum ada bukti yang nyata, keterlibatan pemain dalam kasus tersebut ada baiknya kita tetap berpikir positif kalau pemain timnas tidak melakukan hal yang memalukan tersebut," kata Nova.

"Karena sejatinya menjadi pemain timnas adalah suatu kebanggaan, kecuali kalau itu bisa dibuktikan dan benar saya pun ikut kecewa dan marah karena sudah menjual harga diri bangsa ini.

"Semoga bisa dibongkar dan masyarakat pecinta timnas bisa mengawal kasus ini," ujar Nova Arianto menutup.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P