Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-22 Malaysia Sudah Rilis 25 Pemain untuk Hadapi Timnas U-22 Indonesia di Piala AFF U-22 2019

By BolaSport - Sabtu, 5 Januari 2019 | 09:13 WIB
Pemain timnas U-22 Malaysia merayakan gol yang dicetak ke gawang timnas U-22 Myanmar dalam laga kedua tim di ajang SEA Games 2017, Senin (21/8/2017). ( MOHD RASFAN/AFP )

Dua pemain bintang yang tak dipanggil pelatih Ong Kim Swee yakni Safawi Rasid dan Akhyar Rashid.

Safawi Rasid merupakan pemain yang menyabet gelar pemain paling menjanjikan di Liga Malaysia 2018.

Sementara Akhyar Rashid menyabet gelat striker terbaik Liga Malaysia 2018.

Tidak dipanggilnya Safawi Rasid dan Akhyar Rashid menjadi hal yang agak mengejutkan.

Akan tetapi, pelatih Ong Kim Swee memiliki alasan untuk tidak memanggil mereka termasuk dengan beberapa pemain lain seperti Syahmi Safari, Syamer Kutty Abba, dan Dominic Tan untuk pemusatan latihan kali ini.

SuperBall.id dan BolaSport.com melansir dari Berita Harian, alasan dari Ong Kin Swee ialah ingin memberi ruang untuk menguji pemain baru untuk memperkuat skuat.

"Baik bagi saya untuk mencoba pemain baru dan yang telah menyertai di Piala Newspaper U-21 2018 di Vietnam, bulan lalu karena pada turnamen itu saya kurang puas," ujar Kim Swee.

"Jadi saya akan mencoba pemain lain, termasuk mereka yang berlaga di turnamen itu untuk menilai kemampuan mereka sebenarnya terutama di lini pertahanan."

Jadi menurut Ong Kim Swee saat ini ia tidak perlu memanggil Safawi, Akhyar, dan Syamer Kutty yang memang tidak lagi diragukan kemampuan mereka.

"Jika kita melihat daftar, ada juga banyak pemain bertahan, karena kita kurang dalam pertahanan sekarang."