Pamit dari Sriwijaya FC, Seberapa Besar Peluang Beto Goncalves Gabung Persija?

By BolaSport - Jumat, 18 Januari 2019 | 18:03 WIB
Selebrasi striker tim nasional U-23 Indonesia, Alberto Goncalves, seusai mencetak gol ke gawang Laos pada pertandingan lanjutan Grup A sepak bola Asian Games 2018, di Stadion Patriot, Jumat (17/8/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

"Saya cari nafkah ini demi keluarga, anak dan istri saya, jadi saya memang sejauh ini ingin pilih di dekat tempat tinggal keluarga saya (di Tangerang). Apalagi Istri saya hamil anak ketiga ya. Dan saya ingin didekatnya, kasihan dia selalu ditinggal," ujar Alberto Goncalves.

Namun, bisa saja pemain kelahiran Brasil itu akhirnya dilabuhkan oleh tim lain.

(Baca Juga: Rakic Sukses Digaet, Madura United Berpeluang Boyong Satu Nama Besar)

Salah satu kemungkinan besar lain adalah Madura United.

Meski Madura United telah mendaratkan Aleksandar Rakic, tetapi mereka merasa masih ada satu tempat buat Beto di dalam skuatnya.

Dejan Antonic, pelatih Laskar Sape Kerrap, ingin kedua pemain yang tajam di lini depan itu.

Ketika dilempar pertanyaan terkait siapa yang lebih layak didatangkan antara Rakic atau Beto, Dejan menginginkan keduanya.


Ekspresi Alberto Goncalves saat melawan PS TNI, (27/10/2017) ( FERNANDO RANDY/ BOLASPORT.COM )

(Baca Juga: Gagal Jadi WNI, Yuu Hyun-koo Undur Diri dari Sriwijaya FC)

"Kalau (pilihannya) Rakic atau Beto, saya pilih Rakic dan Beto. Saya pilih mereka berdua," lanjut nakhoda berkebangsaan Serbia.