Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marinus Wanewar Bawa Timnas U-22 Indonesia ke Semifinal Piala AFF U-22

By BolaSport - Jumat, 22 Februari 2019 | 20:30 WIB
Timnas U-22 Indonesia jelang laga kontra timnas U-22 Malaysia pada laga kedua Grup B Piala AFF U-22 2019 di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, 20 Februari 2019. (TWITTER.COM/PSSI)

Unggul 1-0 tidak membuat serangan Indonesia kendor.

Pada menit ke-28 Osvaldo Haay melakukan aksi individu tetapi tendangannya masih melenceng.

Kamboja hampir menyamakan kedudukan pada menit ke-32, namun Awan Setho dengan sigap mampu menahan bola yang disundul oleh Noing Tun.

Baca Juga : Striker Lokal Tersubur Liga 1 2018 Kembali Perkuat Timnas Indonesia

Seusai jeda, pertandingan makin memanas dengan saling melakukan jual beli serangan.

Pada menit ke-62, Osvaldo Haay dijatuhkan oleh para pemain Kamboja di kotak penalti namun wasit tidak menunjuk titik putih.

Pada menit ke-84 Indonesia akhirnya sukses menggandakan keunggulan lagi-lagi sepakan Marinus Wanewar.

Gol itupun bertahan hingga wasit meniupkan peluit akhir babak kedua.

Kemenangan 2-0 timnas Indonesia atas Kamboja membuat tim Garuda Muda lolos ke semifinal Piala AFF U-22 2019.

Tim asuhan Indra Sjafri itu menempati posisi kedua di Grup B, tertinggal satu angka dari Kamboja yang menjadi juara grup.