Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFC 2019 - Skuat Persija Janjikan Agresivitas Lawan Shan United

By Aidina Fitra - Senin, 11 Maret 2019 | 11:41 WIB
Riko Simanjuntak menjalani latihan pertamanya bersama Persija Jakarta, di Lapangan PSAU, Jakarta Tim (Robbani)

"Sekali lagi kami sangat siap apalagi saya rasa strategi pelatih dengan merotasi pemain sangat luar biasa karena kita bisa bermain di Myanmar lebih fresh lagi," kata Riko Simanjuntak, dikutip SuperBall.id dari laman resmi Persija, Selasa (11/3/2019).

"Karena banyak pemain yang disimpan di laga sebelumnya, sudah pasti kami lebih siap untuk main," lanjut Riko.

Persija Jakarta saat ini berada di peringkat ketiga Grup G Piala AFC dengan raihan satu poin.

Kemenangan atas Shan United dianggap sangat penting untuk memberikan peluang bagi Persija Jakarta lolos dari fase Grup G Piala AFC.

Riko tidak peduli seberapa besar kekuatan Shan United yang menjamu Persija Jakarta di hadapan seluruh pendukungnya.

Pemain asal Sumatra Utara itu memastikan skuat Macan Kemayoran harus optimistis dan lebih agresif dari Shan United.

"Semoga kita bisa mengamankan poin di Yangon," harap Riko.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P