Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Ceres Negros Vs Persija, Macan Kemayoran Siap Tampil dengan Gaya Sendiri

By Ragil Darmawan - Rabu, 3 April 2019 | 11:53 WIB
Pose skuat Persija Jakarta sebelum laga kontra Becamex Binh Duong di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (26/2/2019). (FERI SETIAWAN/SUPERBALL)

SUPERBALL.ID - Persija Jakarta akan menghadapi tuan rumah Ceres Negros dalam pertandingan ketiganya di Grup G Piala AFC 2019.

Kedua tim dijadwalkan bertanding di Stadion Panaad, Bacolod, Filipina, Rabu (3/4/2019) malam WIB.

Laga antara Ceres Negros dan Persija diprediksi akan berjalan sengit mengingat kedua tim sama-sama belum terkalahkan dari dua pertandingan yang telah dijalaninya.

Pelatih Persija, Ivan Kolev, mengatakan bahwa timnya akan bermain dengan gaya sendiri untuk menghadapi Ceres Negros.

"Ya akan jadi pertandingan yang ketat," ujar Ivan Kolev.

"Tapi kami sudah siap dan akan bermain dengan gaya kami sendiri."

Saat ini Ceres Negros menempati puncak klasemen sementara Grup G dengan 6 poin.

Sedangkan Persija berada di peringkat kedua dengan torehan 4 poin dari dua laga yang telah dilakoninya.

Berikut hasil pertandingan Grup G selengkapnya:

26/2/2019
Persija 0-0 Becamex Binh Duong
Ceres Negros 3-2 Shan United

12/3/2019
Shan United 1-3 Persija
Becamex Binh Duong 1-3 Ceres Negros

Tersingkirnya dari ajang Piala Presiden 2019 membuat Persija kini lebih fokus di Piala AFC.

"Kami membawa pemain-pemain terbaik," ujar asisten pelatih Persija, Mustaqim, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.

"Kami sudah dapat fokus karena kami tidak ikut babak lanjutan Piala Presiden."

"Saya berharap pekan ini fokus kami benar-benar memenangkan pertandingan," tambah Mustaqim.

Kick-off laga Ceres Negros versus Persija pukul 18.30 WIB dan akan disiarkan langsung oleh MNCTV.

Bagi kalian yang ingin menyaksikan laga tersebut juga bisa melalui link streaming di bawah ini.

Link Live Streaming Ceres Negros Vs Persija (1)

Link Live Streaming Ceres Negros Vs Persija (2)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P