Mungkinkah PSM Makassar Bertemu Persija Jakarta di Semifinal Piala AFC 2019?

By BolaSport - Rabu, 1 Mei 2019 | 11:26 WIB
Gelandang PSM Makassar, Marc Klok, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Home United, di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (30/4/2019). (the-afc.com)

Menurut regulasi yang dikutip BolaSport.com dari AFC, ada tiga skenario calon lawan PSM nanti.

Semuanya tergantung siapa yang menempati slot runner-up terbaik di antara tiga grup yang diisi klub kontestan asal Asia Tenggara.

Jika status runner-up terbaik berasal dari peserta Grup F, maka PSM Makassar akan kebagian menghadapi juara Grup F.

Dua kandidat yang masuk kategori persaingan di grup itu adalah Tampines Rovers dan Ha Noi FC.

Kalau tim runner-up terbaik ada di Grup G, calon lawan PSM nanti adalah klub yang bersangkutan.

Ceres Negros, Becamex Binh Duong, hingga Persija adalah peserta Grup G yang menjaga kans lolos.

Melihat format musim lalu, dua klub asal negara yang sama memungkinkan saling bentrok di semifinal zona.

Hal itu seperti dialami Al-Jazeera vs Al-Faisaly dalam derbi Yordania di semifinal Zona Asia Barat di Piala AFC 2018.

Namun, syarat Persija agar lolos ke semifinal untuk menyusul PSM tergolong berat karena mereka berada di peringkat ketiga dengan defisit 3 angka dari runner-up, Becamex.

Sementara itu, andai status runner-up terbaik didapatkan kontestan Grup H, maka PSM bakal bertemu juara Grup G.