Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bintang Persib Artur Gevorkyan dan Memori Buruknya Saat Hadapi Timnas Indonesia

By Aulli Reza Atmam - Kamis, 23 Mei 2019 | 18:27 WIB
Gelandang Persib Bandung, Artur Gevorkyan, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura pada pekan pertama Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (18/5/2019). (PERSIB.CO.ID)

Baca Juga: Djanur Beberkan Alasan Persebaya Melempem di Dua Laga Awal Liga 1 2019

Baca Juga: Persija Pulangkan Mantan Kiper Sekaligus Putra Legenda Klub

Sesuai regulasi saat itu, kedua tim berhadapan di putaran kedua tanpa harus melewati putaran pertama lebih dulu karena status mereka sebagai tim yang menempati posisi 6 sampai 27 di peringkat Asia.

Turkmenistan berada di pot 1, sedangkan Indonesia berada di pot 2.

Laga leg pertama digelar di Saparmyrat Türkmenbaşy Adyndaky Olimpiýa Stadiony, Ashgabat, pada 23 Juli 2011.

Gevorkyan dipasang sebagai starter oleh pelatih Yazguly Hojagekdiyew dengan menempati pos lini depan bersama Mamedali Garadanow dan Arsianmyrat Amanov.

Di hadapan sekitar 7500 penonton, Gevorkyan bersama Turkmenistan mendapat angin segar saat laga baru berjalan 12 menit.

Turkmenistan berhasil membuka keunggulan cepat lewat gol Vyacheslac Krendelev yang membawa mereka unggul 1-0.

Sayangnya, keunggulan Turkmenistan tidak berlangsung lama karena Indonesia mampu mencetak gol balasan pada menit ke-30 lewat M. Ilham.

Selepas skor menjadi imbang 1-1, kedua tim berupaya saling menggedor lini pertahanan satu sama lain untuk kembali mencetak gol meraih keunggulan.