Kiper Bekas Bek Ini Sisihkan Dua Pilihan Pelatih Timnas Indonesia Simon McMenemy

By Taufik Batubara - Kamis, 20 Juni 2019 | 19:42 WIB
Kiper Andritany Ardhiyasa tampil luar biasa menyelamatkan gawang Persija Jakarta kontra Newcastle Jets dalam Putaran Preliminary 2 Liga Champions Asia 2019 di Stadion Newcastle International Sports Centre (Stadion Hunter), Newcastle, Australia, Selasa (12/2/2019). (FOX SPORTS)

SUPERBALL.ID - Liga 1 2019 memang baru menyelesaikan 3 laga, tetapi ada peristiwa yang agak menyesakkan.

Peristiwa miris itu dialami Persija Jakarta karena berstatus juara bertahan.

Penampilan buruk klub Ibu Kota itu berimbas pada pergantian pelatih dari Ivan Kolev ke Julio Banuelos.

Baca Juga: Rene Mihelic Ingin Lampiaskan Hasrat dalam Duel Persib Kontra Madura United

Baca Juga: Kronologi Hilangnya Eks Pemain Persis Solo di Pantai Srandakan Bantul

Baca Juga: Teror Suporter PSS Sleman Tak Bikin Gentar Bhayangkara FC

Hingga 3 laga, Persija belum pernah menang dan kalah 2 kali.

Akibatnya, berdasarkan klasemen resmi Liga 1 2019, Persija terjerembab di zona degradasi, tepatnya di urutan ke-16 dengan nilai 1.

Ketika mengawali Liga 1 2019, Persija bermain 1-1 di kandang Barito Putera, kemudian ditekuk PSIS Semarang 2-1 dan Bali United 1-0.

Kiper utama Persija Andritany Ardhiyasa sudah kebobolan 4 gol sepanjang Liga 1 2019.