Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ilija Spasojevic Berhasil Mewujudkan Mimpi bersama Bali United

By Aulli Reza Atmam - Kamis, 20 Juni 2019 | 20:54 WIB
Striker Bali United, Ilija Spasojevic, di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (17/6/2019). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Penyerang naturalisasi milik Bali United, Ilija Spasojevic, punya sebuah impian yang berhasil diwujudkannya di klub asal Pulau Dewata itu.

Ilija Spasojevic kini bukanlah sekadar pemain bagi Bali United, namun juga pemilik klub.

Ilija Spasojevic ikut membeli saham Bali United saat klubnya itu melantai pertama kali di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Senin (17/6/2019).

Perusahaan yang menaungi Bali United, PT Bali Bintang Sejahtera, melepas 33,3 persen kepemilihan saham ke publik yang bernilai Rp 2 Miliar.

Baca Juga: Laga Kontra Persebaya Berakhir Prematur, Dejan Antonic Minta Maaf

Dari pelepasan saham itu, Bali United membidik dana segar sebesar Rp 350 Miliar.

Setelah ikut membeli saham Bali United, Spasojevic mengakui bahwa memiliki sebuah klub sepak bola merupakan hal yang menjadi impiannya.

"Selalu menjadi mimpi saya menjadi pemilik klub sepakbola setelah menyelesaikan karier saya nanti, tetapi saya bahkan tidak berpikir, hal itu terjadi begitu cepat," kata Spasojevic, Rabu (19/6/2019) seperti dikutip SuperBall.id dari Tribun Bali.

Pemain kelahiran Montenegro itu enggan menyampaikan berapa banyak lembar saham yang ia beli, namun diakuinya saham yang telah dibeli cukup baginya untuk berinvestasi.

"Saya beli saham dengan tujuan investasi bagi saya dan keluarga. Ini bentuk kecintaan saya terhadap klub ini," pungkasnya.