Persija Tundukkan Borneo FC dalam Laga Leg Pertama Semifinal Piala Indonesia 2018

By BolaSport - Sabtu, 29 Juni 2019 | 17:48 WIB
Logo Piala Indonesia 2018 (Dok. PSSI )

Menit ke-38, Terens Puhiri mencetak gol melalui sepakan spektakuler membuat Andritany Ardhiyasa tak berdaya. Kedudukan menjadi sama kuat 1-1.

Sepakan spekulasi Feby Eka Putra pada menit ke-43 cukup membuat Nadeo terkejut.

Kedudukan 1-1 bertahan sampai babak pertama selesai.

Babak kedua berjalan, menit ke-50, tedangan Ambrizal Umanilo masih tipis meninggi di atas mistar gawang Andritany.

Peluang disiakan Feby Eka Putra pada menit ke-60, bola hasil umpan matang Riko Simanjuntak gagal ditendang oleh mantan pemain Bali United itu.

Menit ke-64, Persija mendapat sepakan bebas di dalam kotak penalti, karena pelanggaran Wildansyah ke Riko. Namun peluang itu gagal dimanfaat Persija.

Finky Pasamba masuk menggantikan Asri Akbar pada menit ke-68. Bambang Pamungkas masuk menggantikan Feby Eka pada menit ke-71.

Finky Pasamba mendapat kartu merah akibat melanggar Riko Simanjunatk pada menit ke-75.

Laga berjalan memasuki menit ke-80, kedudukan masih sama kuat 1-1.

Menit ke-87, Tony Sucipto mendapat kartu kuning karena melanggar Matias Conti.