Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Liga 1 - Jaime Batalkan Kemenangan Tira-Persikabo

By Taufik Batubara - Jumat, 12 Juli 2019 | 19:21 WIB
Para pemain PS Tira-Persikabo selebrasi gol kontra Madura United di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (12/7/2019) malam WIB. (FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID)

SUPERBALL.ID - PS Tira-Persikabo kini menguasai puncak klasemen Liga 1 2019.

Pada babak pertama klub asuhan Rahmad Darmawan itu unggul 1-0 atas Madura United dalam duel Liga 1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (12/7/2019) malam WIB.

Gol Tira-Persikabo itu dicetak bek Andy Setyo Nugroho pada menit ke-30 usai menerima umpan free-kick Wawan Febrianto.

Bola melesat ke dalam gawang Madura United melalui kaki Andy Setyo di kotak kecil penalti.

Madura United langsung berusaha keras membalas gol itu, namun belum berhasil ketika mendapat peluang emas.

Keunggulan 1-0 langsung mengatrol Tira-Persikabo ke puncak klasemen Liga 1, menggusur Bali United.

Untuk sementara hingga babak pertama, Tira-Persikabo mengoleksi nilai 18, sedangkan Bali United 16.

Madura United tetap di posisi ketiga dengan nilai 13.

Skor 1-0 itu bertahan hingga babak pertama berakhir.

Gol Ciro Alves

Di awal babak kedua, Tira-Persikabo meningkatkan permainan.

Hanya berselang 3 menit dari kick-off babak kedua, Ciro Alves menambah gol Tira-Persikabo.

Ciro mencetak gol berkat asis Louise Essengue.

Walhasil, Tira-Persikabo unggul 2-0.

Itu merupakan gol keenam dari penyerang asal Brasil berusia 30 tersebut.

Ciro Alves kini menyamai koleksi gol Alex Goncalves sebagai top scorer Liga 1 2019 dengan 6 gol.

Melalui upaya kerasnya, Madura United akhirnya mampu membalas 1 gol.

Gol itu dipersembahkan Aleksandar Rakic menit ke-67 berkat asis David Laly.

Pada menit ke-90+1 Jaime mengejutkan Tira-Persikabo.

Gol mantan bek Persija dari Brasil itu menyamakan skor menjadi 2-2.

Gol itu sekaligus membatalkan keunggulan Tira-Persikabo.

Hingga akhir pertandingan, tak ada lagi gol yang tercipta, skor 2-2.

Dengan demikian, Tira-Persikabo harus puas berbagi poin dengan Madura United.

Nilai Madura United kini 16, sedangkan Madura United 14.

Untuk jadwal berikutnya, Tira-Persikabo akan tetap bermain di kandang melawan Persija Jakarta, Selasa (16/7/2019).

Sementara Madura United harus terbang jauh ke markas Persipura di Jayapura, Selasa (16/7/2019).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P