Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Barito Putera,Yunan Helmi, memberikan kunci mengapa timnya dapat meraih kemenangan perdana atas tamunya Bali United pada laga pekan kedelapan Liga 1 2019.
Pertandingan kedua tim berlangsung di Stadion Demang Lehman, Martapura, Kalimantan Selatan, pada Minggu (15/7/2019).
Dalam laga ini, Barito Putera sukses meraih kemenangan tipis 1-0 atas tamunya, Bali United, lewat gol Rafael da Silva Santos menit ke-81.
Ini menjadi kemenangan perdana yang diraih skuat asuhan Yunan Helmi pada kompetisi Liga 1 2019 setelah pada tujuh laga terakhir hanya bermain imbang dan kalah.
Baca Juga: Satu Gol Bali United Dianulir, Barito Putera Raih Kemenangan Pertama
Alhasil, kemenangan atas Bali United membawa Barito Putera berada di peringkat ke-14 klasemen sementara Liga 1 2019.
Dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub, Senin (15/7/2019), setelah pertandingan, Yunan Helmi mengaku bersyukur dengan raihan tiga angka yang didapat timnya.
Menurut Yunan, konsistensi dan kedisiplinan pemain dalam memainkan laga menjadi kunci Barito Putera meraih tiga poin perdana musim ini.
Dia menambahkan, bahwa pemain Barito Putera diberi kebebasan agar dapat bermain dengan lepas.
Baca Juga: Kagum Atmosfer Liga 1,Penyerang Barito Putera Ingin Lama di Indonesia
Meski begitu, Yunan menjelaskan bahwa kedisiplinan dan tanggung jawab tetap dijalankan oleh pemain.
"Dari sekian pertandingan, akhirnya kami bisa petik kemenangan, berkat konsistensi dan disiplin dari para pemain. Tiga poin ini akan menjadi pemicu bagi para pemain untuk bisa bermain lebih bagus ke depan," kata Yunan.
"Kami biarkan mereka bermain lepas, tapi mereka harus tetap bermain disiplin dan bertanggung jawab, misalkan mereka kehilangan bola harus segera ditutup," ujar Yunan.